Berita Duka, Ayah Vincent Rompies Meninggal Dunia, Desta Ucapkan Perpisahan: Selamat Jalan Om, Ajak papahku Karaoke di Sana Ya Om..
WIKEN.ID -Kabar duka datang dari keluarga Vincent Rompies.
Pasalnya, ayah dari presenter kocak itu baru saja meninggal dunia, Sabtu (24/7/2021) dini hari.
Ayah Vincent, Jan Rompies merupakan aktor yang tenar di era 1980-an.
Kabar tersebut, pertama kali dibagikan oleh kakak Vincent Rompies, Cliff Rompies melalui Instagram @dr.iyeb.
Dalam Instagram Story disampaikan bahwa sang ayah berpulang pada pukul 01.30 WIB.
"Telah berpulang ke rumah Bapa
Daddy, Opa kami tercinta Jan Rompies
pada hari Sabtu 24 Juli 2021 jam 1:30 WIB," tulis Cliff Rompies.
Merasa sangat kehilangan ia mengucapkan salam perpisahan.