Saat dihubungi, Nikita Mirzani mengaku tak percaya dengan berita tersebut.
"Kalau ditanya percaya nggak sih? Kalo gue mikirnya nggak (percaya)," ujarnya.
Bukan tanpa sebab, menurutnya, Gofar adalah orang yang cukup baik.
"Karena yang gue tahu Gofar orang yang sangat sopan, dia nggak akan grepe-grepe kalo nggak ijin duluan ke orangnya, gitu sih," lanjutnya.
Perempuan yang kerap dipanggil nyai ini pun langsung gerak cepat menghubungi Gofar usai mendengar kabar tersebut.
"Iya langsung cross check ke Gofar," sambung Nikita Mirzani.
Bak dua mata pisau, menurut Nikita, media sosial dapat bermanfaat dan juga merugikan sekaligus.
"Sosial media itu sekarang jahat banget, bisa dibawa ke positif, bisa dibawa ke negatif," pungkas Nikita Mirzani. (*)