Karenanya, usai berjualan di villa Nagita, sang penjual jagung bakar akan langsung kembali lagi ke Lombok.
Hal tersebut lantaran sang penjual jagung ingin menyunatkan anaknya.
Mendengar hal tersebut, Nagita langsung mengurai janji.
Bahwa ia akan membiayai sunatan anak penjual jagung bakar.
"Ya udah nanti anaknya yang sunatan aku yang bayarin," pungkas Nagita.
"Tuh Mas, rezeki datang ke Bali," ujar sahabat Nagita.
"Ingetin yang, Teh. Nanti sunatan anaknya kita yang biayain," pinta Nagita ke asistennya.
Bukan cuma membiayai sunatan anaknya penjual jagung bakar, Nagita juga melayangkan janji lain.
Bahwa ia akan membiayai semua modal dan utang penjual jagung bakar demi bisa ke Bali.