Siap jadi garda terdepan, Sensen sebut sudah penjarakan lebih dari 10 orang yang hina keluarga Raffi Ahmad
WIKEN.ID-Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dikenal dekat dengan para asistennya.
Hal ini ternyata yang membuat para asistennya betah bekerja dengan pasangan sultan ini.
Salah satunya adalah Sensen yang kerap mendampingi Raffi Ahmad dalam kegiatan sehari-harinya.
Tak pernah terungkap, sang asisten justru mengaku sudah penjarakan lebih dari 10 orang yang menghina bosnya.
Hal tersebut diungkapkan salah satu asisten Raffi Ahmad, Sensen yang menjadi tamu di kanal Youtube BRIZ Entertainment (21/5/2021).
Dalam konten QnA yang dipandu Rizky tersebut, Sensen berusaha menjawab beragam pertanyaan warganet.
"Suka bete nggak kalau ada fans yang suka julid sama aa Raffi?" ucap Rizky membacakan salah satu pertanyaan.
"Bukan bete, aku marah. Aku marah banget," jawab Sensen.