Rossa pun langsung salah tingkah ketika para juri menanyakan komentar atas penampilan Afgan.
"Menurut lu gimana ca?"
"Pinter kan, pinter, ganteng dua-duanya, suaranya enak, ya nggak?" tanya Maia Estianty pada Rossa, Senin, (19/4/2021) malam.
Mendengar pertanyaan dari Maia, Rossa pun langsung gugup sambil senyum.
Ditambah para juri lainnya yang ikut menanyakan hal serupa seperti Maia Estianty.
"Iya dong bener,"
"Jangan aku deh yang komentarin, boleh nggak?" gugup Rossa salah tingkah.
"Ga papa, apa kamu takut mengomentari Afgan?"
"Ada apa kamu dengan Afgan? Jelaskan aja," sahut Anang Hermansyah.
Seperti diketahui, kedua sosok ini, Rossa dan Afgan sering terlihat dekat saat di atas panggung maupun di luar panggung.