Merasakan penjara
Tak lagi muncul di layar kaca, Komar memilih untuk terjun di dunia politik.
Bukan cuma itu saja, ia juga menjadi pengajar disejumlah universitas.
Namun, profesinya sekarang ini sempat membuat dirinya merasakan jeruji besi.
Beberapa waktu lalu Qomar ditangkap ditahan di Mapolres Brebes, Jawa Tengah, untuk diperiksa lakibat kasus pemalsuan ijazah.
Baca Juga:Masih Tetap Eksis Meski Terseret Kasus Video Syur, Gisel Disebut Muka Tembok Hingga Gak Punya Otak!
Kasatreskrim Polres Brebes AKP Triagung Suryomicho menjelaskan, penangkapan tersebut dilakukan karena Qomar beberapa kali mangkir dari pemanggilan polisi.
Polisi menduga ijazah yang dipalsukan digunakan Qomar untuk maju sebagai rektor Universitas Muhadi Setiabudo (Umus).
Polisi menahan pelawak sekaligus politisi Nurul Qomar di Mapolres Brebes, Jawa Tengah, pada Senin (24/6/2019) lalu sekitar pukul 21.00 WIB.
AKP Triagung Suryomicho menjelaskan, Nurul Qomar merupakan tersangka kasus pemalsuan ijazah S-2 dan S-3.
Dirinya diduga memalsukan ijazah sebagai syarat untuk mencalonkan diri sebagai rektor Universitas Muhadi Setiabudi (Umus).