Raffi Ahmad Marah Dirinya Dibawa-bawa dalam Kampanye Politik, Suami Nagita Slavina Luapkan Amarahnya Pada Artis Ini: Ngomong Dulu
WIKEN.ID -Saat terjun ke dunia politik beberapa waktu silam, Aldi Taher pernah menggunakan suara Raffi Ahmad tanpa izin.
Rupa-rupanya hal ini membuat Raffi Ahmad kesal.
Saking kesal dan marahnya bahkan suami Nagita Slavina ini sampai memilih untuk diam.
Padahal diakui Raffi Ahmad ia bukanlah orang yang gampang marah.
Raffi Ahmad blak-blakan mengaku sempat kesal dengan Aldi Taher gara-gara suaranya di edit dan digunakan mantan suami Dewi Perssik itu tanpa izin.
Hal ini lantaran seolah-olah Raffi Ahmad memberikan dukungannya terhadap Aldi Taher yang kala itu tengah ingin terjun ke dunia politi.
Ketika mendapat kesempatan bertemu di program Okay Bos Trans7, Raffi menegur langsung Aldi Taher.
"Lu lagi kampanye suara gue di edit, lu gimana sih," kata Raffi membuka pembicaraan.
Aldi menjelaskan alasannya melakukan hal itu karena dia merasa Raffi adalah teman dekat sejak remaja, dan mendapat video dukungan dari Raffi.