Soimah sempat kembali bersemangat ketika membahas impiannya setelah pensiun, memiliki pendopo sebagai wadah bagi teman-teman seniman yang kurang ruang untuk berproses, berlatih seni di Yogyakarta, sementara Soimah akan menikmatinya, melihatnya.
Namun, ia kembali terlihat sedih dan menghapus air mata ketika lagi-lagi menceritakan impian sederhananya jika nanti pensiun dan kemudian hidup sebagai ibu rumah tangga, menemani anak-anaknya.
"Yang paling terpenting adalah keinginan saya untuk kembali menjadi ibu rumah tangga, kembali untuk mendampingi anak-anak," ucapnya dengan suara bergetar.(*)