Rumah Tangga Gading Marten dan Gisel Kandas, Kini Roy Marten Bongkar Ciri-ciri Menantu Idamannya: Kalau Kawin Lagi Jangan Pilih Perempuan yang Bodoh!
WIKEN.ID -Tahun 2018 silam menjadi momen mengejutkan bagi penggemar keluarga Gading Marten dan Gisella Anastasia.
Bagaimana tidak, tampak adem ayem, tiba-tiba saja Gading dan Gisel memutuskan untuk bercerai.
Tak bisa dipungkiri keputusan keduanya membuat kerabat dekatnya kaget.
Pemandangan indah berupa kebersamaan Gisel, Gading, dan Gempita Nora Marten yang lengkap, terpaksa bubar.
Namun, meski sudah resmi bercerai, Gading Marten dan Gisella Anastasia tetap berhubungan baik untuk memberikan kasih sayang penuh bagi putri mereka.
Perceraian anaknya pun membuat Roy Marten cukup terpukul.
Roy Marten mengatakan jika perceraian harus dihadapi baik dalam posisi siap atau tidak.
Dilansir dari GridStar.ID, hal tersebut disampaikan Roy Marten dalam sebuah tayangan infotainment pada Rabu (13/3/2019) lalu.
"Saya kira tidak akan pernah siap tapi waktu itu akan datang, dan itu adalah kehidupan yang harus dihadapi," ujar Roy Marten.