Sementara itu serupa Ayu Ting Ting pada tahun 2012 silam, video klip lagunya yang berjudul Sik Asik disebut plagiat video klip 2NE1 berjudulI Am The Best.
Senasib dengan Via Vallen, para penggemar 2NE1 pun gaduh dan menghujat Ayu Ting Ting.
Mengalami permasalahan yang serupa, Ayu Ting Ting dan Via Vallen rupanya menunjukkan reaksi yang berbeda.
Melalui unggahan Insta Story Instagram-nya, Via Vallen mengakui bahwa video klip " Kasih Dengarkanlah Aku" sangat mirip dengan video musik IU yang berjudul "Above The Time".
Via Vallen menegaskan, dugaan plagiat ini sama sekali tidak ada unsur kesengajaan dari dirinya sendiri.
Menurut Via Vallen, ia bukan penggemar Kpop sehingga tidak banyak tahu tentang video musik IU yang dimaksud.
"Aku minta maaf soal musik video terbaru aku yang ternyata memang muiripp banget sama music video IU," tulis Via Vallen.
"Jujur, aku MALU banget pas tahu. Aku bakal minta videonya buat di-take down," ujar Via Vallen yang mengatakan akan mengganti jika tahu sejak awal konsepnya begitu mirip.
"Sekali lagi, dari lubuk hati yang paling dalam, aku mohon maaf yang sebesar-besarnya," tulis Via Vallen.
Halaman Selanjutnya
Video musik yang membuat heboh itu akhirnya di-take downpihak manajemen.Editor : Wiken
Baca Lainnya
PROMOTED CONTENT
Latest