Nasihatnya Pernah Jadi Panutan Banyak Orang Indonesia, Sosok Ini Ternyata Pernah Aniaya Sang Istri dengan Setrikaan Hingga Tak Mau Akui Anak Kandungnya Sendiri
WIKEN.ID- Sebelum kasusnya yang panjang dengan anak kandungnya sendiri petuah dan nasihat emas Mario Teguh sempat jadi panutan banyak orang.
Tak dapat dipungkiri jika Mario Teguh dulu merupakan motivator yang sangat terkenal di Indonesia, bahkan dirinya sampai memiliki acara televisi sendiri kala itu.
Baca Juga: Bajunya Kembaran dengan Istri Presiden, Warganet Puji Setinggi Langit Penampilan Incess Syahrini
Namun namanya mulai meredup ketika ia tersandung masalah dengan anak kandungnya Ario Kiswinar Teguh yang sempat tak ia akui.
Bahkan saat itu, Mario Teguh dipolisikan karena menolak mengakui Ario Kiswinar.
Ario Kiswinar melaporkan Mario Teguh ke Polda Metro Jaya atas tuduhan dugaan pencemaran nama baik yang dilakukan sang ayah di sebuah stasiun televisi.
Saat itu, Mario Teguh tidak mengakui Ario Kiswinar sebagai anak kandungnya dan menuduh Ariyani, ibu Ario Kiswinar, berselingkuh dengan pria lain.
Sampai akhirnya, melalui hasil tes DNA, Ario Kiswinar dinyatakan sebagai anak biologis dari Mario Teguh.
"Hasil DNA Ario Kiswinar Teguh adalah anak biologis dari Sismaryono Teguh (Mario Teguh) dan Aryani Soenarto," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono di Mapolda Metro Jaya, Jumat (25/11/2016) dilansir dari Kompas.com.
Hasil DNA tersebut membuktikan bahwa benar Kiswinar merupakan anak biologis Mario dari pernikahannya dengan Aryani Soenarto.