"Itu menurut saya sama saja dengan mengambil hak saya. Tanpa seizin saya.
Saya akan respek seandainya berkomunikasi dengan saya pribadi atau Sony Music sebagai label tempat saya bernaung," tambahnya.
Rupanya hal itu membuat Kekeyi sebagai pencipta lagu Keke Bukan Boneka ketakutan.
Kekeyi takut hal itu akan menyeretnya ke meja hijau.
Hal itu disampaikan Kekeyi saat diwawacarai oleh musisi Anji yang diunggah ke kanal YouTube dunia MANJI pada Minggu (31/5/2020).
Dalam kesempatan itu, Kekeyi bahkan sampai bercucuran air mata saat mengaku ingin menghapus lagu Keke Bukan Boneka karena takut akan dipenjara.
Kekeyi sendiri mengaku tak tahu menahu bahwa lagu yang ia ciptakan dengan bantuan beberapa pihak itu memiliki kemiripan dengan lagu ciptaan Novi Umar.
"Aku minta maaf. Aku nggak berniat buruk dengan mengambil hak cipta orang. Aku membuat lagu benar-benar nggak tahu kalau lagunya itu sama," ujar Kekeyi.