WIKEN.ID - Pernikahannya dengan Ardie Bakrie sudah memasuki tahun ke-10.
Tentunya publik dibuat bertanya-tanya mengenai resep pernikahan Nia Ramadhani dan suami.
Menjadi istri dan menantu keluarga konglomerat, membuat Nia Ramadhani belajar banyak hal.
Beberapa waktu yang lalu, ia membagikan tips pernikahannya dengan Ardi Bakrie yang selalu terlihat mesra.
Pernikahan Nia Ramadhani dengan Ardi Bakrie pada tahun 2010 silam menjadi salah satu pernikahan yang menjadi sorotan.
Pasalnya, saat itu, Nia Ramadhani menikah pada usia yang cukup muda yakni 20 tahun.
Di sisi lain, Ardi Bakrie berusia 10 tahun lebih tua dari Nia Ramadhani.
Perbedaan usia yang terpaut jauh antara Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie ternyata tidak menjamin perjalanan rumah tangga keduanya berjalan mulus lantaran kedewasaan.