Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ngebet Ingin Persunting Pujaan Hatinya, Kakek yang Umurnya Hampir Seabad Ini Nekat Menikah di Tengah Pandemi Virus Corona

Hafidh - Sabtu, 25 April 2020 | 13:00
Suasana pernikahan Hadi dan Yani di kantor KUA Blora I, Jawa Tengah, Kamis (23/4/2020).
Dokumen KUA Blora I

Suasana pernikahan Hadi dan Yani di kantor KUA Blora I, Jawa Tengah, Kamis (23/4/2020).

WIKEN.ID -Membina rumah tangga dengan pujaan hati pastinya jadi hal yang diimpikan kebanyakan orang.

Meski situasi sedang kurang mendukung seperti sekarang, nyatanya hal ini nggak menyurutkan niat pasangan lanjut usia asal Blora, Jawa Tengah untuk melangsungkan pernikahan.

Hadi Kusumo, seorang kakek berusia 99 tahun warga Kelurahan Kauman, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, resmi menikahi sang kekasih hati, Yami (65), warga Desa Jomblang, Kecamatan Jepon, Blora, Kamis (23/4/2020).

Pernikanan mereka dilakukan di tengah pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia.

Baca Juga: Kehilangan Cincin Kawinnya Sejak 3 Tahun Lalu, Pria Ini Mendadak Dipertemukan dengan Benda Berharga Itu karena Corona

Meski usianya tak lagi muda, namun Kedua petani di Blora ini memantapkan hati untuk tetap melangsungkan pernikahan.

Akad nikah pun dilakukan di kantor KUA Blora.

Prosesi akad nikah keduanya pun berlangsung sederhana tanpa banyak saksi yang mendampingi.

Tak selazimnya ijab kabul pada umumnya, kedua mempelai ini harus mengenakan masker dan mencuci tangan menggunakan hand sanitizer terlebih dahulu.

Baca Juga: Pernah Pacari Aktor Tampan, Pramugari Cantik Ini Rela Banting Setir Jadi Selebgram Hingga Artis: Enggak Ada Perkembangannya!

Langkah itu juga diikuti oleh penghulu dan beberapa orang saksi.

Ruangan KUA Blora I juga disemprot disinfektan sebelum keduanya resmi diabsahkan statusnya menjadi pasangan suami istri.

Dilansir dari Kompas.com, Kepala Kelurahan Kauman, Marthin Ukie Andhana, menyampaikan, kedua mempelai ini sempat dirundung gelisah tidak bisa melangsungkan akad nikah lantaran terbentur aturan untuk menunda pernikahan selama pandemik Covid- 19.

Menurut Ukie, pernikahan keduanya sudah didaftarkan ke KUA Blora pada 1 April 2020. Sebelumnya status keduanya adalah duda dan janda.

Baca Juga: Rela Dimadu Lebih dari Sekali, Istri Cantik Raja Dangdut Ini Rela Bertahan Demi Pernikahan dan Terharu dengan Perlakuan Istimewa Sang Suami

Awalnya pasangan ini hampir tidak bisa melangsungkan pernikahannya lantaran terganjal SE dari Kemenag nomor 163/KUA.11.16.02 Hk.007/04/2020, tertanggal 6 April 2020.

Dalam peraturan itu tertulis bagi warga Blora yang merencanakan pernikahan dan mendaftar di KUA setelah tanggal 1 April 2020, pihak KUA tidak bisa menentukan tanggal pernikahannya.

"Alhamdulillah berjalan lancar. Kebahagiaan terpancar dari wajah keduanya. Keduanya jatuh cinta karena ada perantara yang mempertemukan,"

"Mbah Hadi sendiri sudah ngebet ingin nikah karena ingin cari teman hidup sekaligus teman untuk membantu mengeringkan gabah," kata Ukie saat dihubungi Kompas.com, Kamis.

Baca Juga: Dulu Rajin Muncul di TV, Artis Cantik Ini Sekarang Malah Fokus Berbisnis, Ternyata Ini Alasannya

Sementara itu, Kepala KUA Blora I, Suryani Kamali, menyampaikan akad nikah pasangan lanjut usia tersebut berlangsung dengan tertib dan lancar.

Proses ijab kabul pun sudah sepatutnya menyesuaikan dengan protokol kegiatan di tengah Covid-19.

Keduanya bisa melaksanakan ijab kabul merujuk pada peraturan terbaru yaitu SE terbaru dari Menteri Agama No. 9 th 2020, sebagai pengganti SE Menteri Agama No.5 th 2020.

Baca Juga: Habis-habisan Keluarkan Kocek Dalam untuk Menikah, Ruben Onsu Akui Beli Cincin Kawin Murah untuk Sarwendah, Segini Harganya

Suryani menambahkan, bagi calon pengantin yang mendaftarkan pernikahan setelah tanggal 1 April masih tetap bisa dilaksanakan.

"Bagi calon pengantin yang mendaftarkan pernikahan setelah tanggal 1 April 2020 bisa tetap dilaksanakan. Karena sudah terbit surat edaran yang terbaru,"

"Namun, tetap memperhatikan SOP di tengah wabah Covid-19. Diantaranya tidak dihadiri banyak orang, memakai masker, dan jaga jarak," kata Suryani. (*)

Baca Juga: Kini Bahagia dengan Istri Cantiknya dan Seorang Anak yang Imut, Aktor Ini Ternyata Sempat Berkali-kali Jalani Hubungan Beda Agama

Source :Kompas.com

Editor : Wiken





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x