Polisi menemukan investasi mengejutkan yang dimiliki oleh Azad tersimpan di karung goni yang berisi uang koin.
Setelah beberapa jam menghitung uang koin tersebut, polisi menemukan jumlahnya senilai 150.000 rupee atau sekitar Rp29 juta.
Selain itu, polisi juga mengungkapkan dokumen yang menunjukkan deposito milik Azad sebesar 770.000 rupee atau sekitar Rp150 juta.
Setelah polisi menemukan keluarganya di Rajasthan, mereka menyerahkan uang milik Azad kepada keluarganya.
Kejadian itu telah memicu reaski di media sosial twitter, banyak yang kaget dengan total uang yang dikumpulkan oleh Azad.
"Pengemis memiliki lebih banyak uang daripada seorang insinyur IT," tulis seorang pengguna.
Sementara yang lain mentweet, "Wow! Itu sebabnya saya tidak pernah memberikan uang! Ini adalah penipuan dan mafia besar."
Baca Juga: Chord Gitar Lagu Ardhito Pramono - Here We Go Again/Fanboi dengan Kunci Dasar yang Mudah Dimainkan!
Meski demikian, kisah mengenai pengemis kaya bukan hal baru di Indonesia.
Terbaru, pada awal tahun ini seorang pengemis asal Pati bernama Legiman (52) memiliki harta hingga Rp1 miliar.
Dirinya mengaku memiliki tabungan senilai Rp1 miliar kepada petugas.