WIKEN.ID - Diketahui, virus corona terus mengganas, dan saat ini menjadi momok di seluruh dunia.
Virus tersebut pada awalnya menyerang Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China ini telah merebak dan menginfeksi ribuan orang di berbagai penjuru dunia.
Lebih tragisnya, virus bernama Covid-19 ini telah menewaskan mencapai 6.000 orang di seluruh dunia.
Wabah virus corona saat ini meresahkan masyarakat di dunia maupun di Indonesia.
Baca Juga: Demi Dapatkan Klaim Asuransi, Perempuan Slovenia Nekat Potong Tangan dan Kakinya Sendiri, Ada Apa?
Hingga saat ini, di Indonesia tercatat sudah seratusan orang yang dinyatakan positif terinfeksi virus Covid-19 tersebut.
Hal tersebut membuat banyak orang menjadi waspada, terhadap virus tersebut.
Salah satunya dari musisi Rian D'Masiv, ia mengaku sempat ketakutan dengan menyebarnya virus Covid-19.
Dilansir dari WartakotaTribunnews.com, Senin (16/3/2020) Rian mengungkapkan kegelisahannya.
"Jujur saya sedikit ketakutan ya. Cuman saya enggak begitu panik," kata Rian D'Masiv
Ketakutan Rian D'Masiv itu dikarenakan dirinya sempat mengalami gejala yang serupa, seperti korban yang terpapar virus covid-19.