"Kalau jadinya berantem atau malah jadi jauh, kalau punya anak apa ini akan menjadi lebih buruk," ujar Ayudia.
Sementara itu, Ditto mengatakan, sang istri saat itu sampai terucap ingin menggugurkan kandungannya.
"Ya kurang lebih begitu, obrolan kita memang seaneh itu sampai terucap gugurin saja, itu berarti di antara kita memang enggak ada jaim," kata Ditto.
Namun, Ayudia dan Ditto tetap berjuang melewati masa-masa sulit sebagai pasangan muda yang menghadapi proses kelahiran anak pertama mereka, Sekala.
Kisah perjalanan kehidupan rumah tangga Ayudia dan Ditto tergambar dalam film Teman Tapi Menikah 2 yang disutradarai oleh Rako Prijanto.
Ditto mengatakan, meski telah mengenal istrinya selama 13 tahun, hal itu tidak membuat rumah tangga mereka luput dari konflik.
"Ini pembelajaran saja buat teman-teman. Kita yang udah kenal sedalam itu 13 tahun sahabatan saja pas nikah konfliknya nyata," ucap Ditto.
Ia mengatakan, hal itu terjadi saat keduanya berusia 24 tahun.