Empat dari delapan pelaku yang terlibat pembegalan telah dibekuk tak jauh dari tempat tinggal mereka di Muara Baru Rabu (11/12/2019).
Kapolsek Metro Taman Sari AKBP Ruly Indra Wijayanto mengatakan ada 8 pelaku yang melakukan aksi pembegalan di depan sebuah Hostel Kota Tua, Jakarta Barat pada Sabtu (30/11/2019).
"Dari keempat pelaku, satu diantaranya masih berstatus di bawah umur," kata Kapolsek Metro Tamansari, AKBP Ruly Indra saat merilis kasus tersebut di Mapolres Metro Jakarta Barat yang dikutip dari Tribunnews.
Ketiga pelaku ini ditangkap di tiga tempat berbeda di wilayah Jakarta Utara.
Hasil pemeriksaan petugas, sebelum beraksi para pelaku mengaku mengonsumsi minuman keras dan narkoba sabu.Ada 1 orang pelaku yang masih berstatus pelajar telah dititipkan pihak kepolisian di sebuah panti sosial di wilayah Jakarta Barat.
Pelaku yang masih pelajar adalah AG (17) dan berperan menyabet korban dengan celurit.
Kapolsek Metro Tamansari mengatakan, pelaku AG tiba di markas mereka kawasan Muara Baru pada jam 24.00 WIB.
Di markas, ia menggunakan sepeda motor yang kemudian dipakai untuk mencari sasaran korban kejahatan.
Para pelaku kejahatan itu membawa clurit yang dibungkus dengan jaket sweater di disembunyikan di sela tempat duduk.
Pada jam 03.40, pelaku AG dan kawan-kawannya menemukan sasaran pembegalan yaitu korban yang bernama Jeremia Barus.