WIKEN.ID -Meski menuai kontroversi dan penolakan, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok resmi ditunjuk menjadi Komisaris Utama (Komut) PT Pertamina (Persero). H
al itu diungkapkan oleh Menteri BUMN Erick Thohir ketika berada di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (22/11/).
Sebagai Komisaris Utama, Ahok akan didampingi oleh Wakil Menteri BUMN Budi Sadikin yang ditunjuk sebagai Wakil Komisaris Utama.
Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan, alasan Erick memilih Ahok karena dirinya menganggap mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut memiliki kemampuan pengawasan yang baik.
Penunjukkan ini seolah jadi jawaban atas teka-teki yang selama ini membuat publik penasaran tentang kemana Ahok akan berlabuh setelah bebas dari tahanan.
Sebelumnya, Ahok sempat ditanya mengenai karya apa yang akan dibuat mantan Gubernur DKI ini selanjutnya.
Tak disangka, Ahok mengaku akan menjadi host sebuah acaratelevisi.
Selepas bebas dari tahanan, Ahok kerap mengungah video di kanal YouTube miliknya, Panggil Saya BTP.
Salah satu video yang diunggahberjudul"BTPVLOG #13 - RENCANA SELANJUTNYA APA, PAK BTP?"
Video itu merekam momen Ahok ketika mendatangi sebuah acara untuk bersilaturahmi dengan teman-teman.