Tetapi hasil operasi itu diharapkan bisa memberikan peluang Myles dapat hidup dengan sehat kembali.
Myles sekarang akan dirawat di Hope Rescue untuk mendapatkan proses pemulihan yang panjang.
Infeksi parasit adalah penyebab paling umum prolaps dubur pada anjing.
Tetapi penyebab lain bisa karena sembelit dan radang kandung kemih.
Waddon selaku perwakilan dari Hope Rescue mengatakan mereka tidak dapat mengungkapkan bagaimana Myles dirawat ketika penyelidikan sedang berlangsung.
Namun Waddon mengatakan kondisinya Myles merupakan yang terburuk yang pernah dilihatnya sejak mendirikan Hope Rescue pada tahun 2005.
"Kami hanya melihat foto-fotonya ketika ia langsung pergi ke dokter hewan. Kami tidak mengira itu akan seburuk itu,” katanya kepada metro.co.uk.
Baca Juga: Tersiram Cairan Kimia, 5 Anak Anjing yang Lucu Ini Mati dengan Kondisi yang Sangat Mengenaskan
Waddon telah melihat banyak anjing dalam kondisi yang mengerikan, tapi tidak ada yang separah keadaan Myles.