WIKEN.ID-Setelah penetapan menteri pada Kabinet Indonesia Maju, muncul beberapa nama yang sukses mencuri perhatian.
Seperti mantan CEO Gojek, Nadiem Makarim yang jadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan serta Wishnutama yang menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Menjadi menteri, banyak yang tidak sabar dengan kinerja Wishnutama.
Bahkan namanya juga menjadi trending usai Presiden Jokowi memperkenalkannya sebagai menteri.
Kehidupan pribadinya juga tidak lepas dari sorotan publik.
Tidak hanya dirinya, namun juga istrinya yang turut menjadi trending topic di Twitter.
Gista Putri, menjadi sorotan lantaran paras rupawannya yang menawan ketika hadir mendampingi sang suami di pelantikan menteri.
Selain itu, jumlah kekayaannya juga menjadi sorotan.
Diketahui dari laporan Networthroll.com, kekayaan Wishnutama mencapai USD 102,8 juta atau setara dengan Rp1,45 triliun (USD 1 = Rp14.132).
Bahkan, Wishnutama disebut-sebut masuk ke dalam daftar 5 teratas menteri terkaya di kabinet Jokowi-Ma'ruf.