WIKEN.ID - Aksi pencurian motor memang selalu meresahkan.
Pelaku pencurian motor pun semakin nekat, tanpa memandang kondisi dan korbannya.
Salah satu aksi pencurian motor pun kembali terjadi dan terekam video CCTV.
Nekatnya, pelaku langsung mengambil 2 unit sepeda motor yang terparkir di sebuah teras rumah kontrakan.
Dua motor yang dicuri adalah Honda Beat dengan nomor polisi D 5584 AAN dan Honda Beat dengan nomor polisi D 4340 ACL.
Baca Juga: Lagi, Pencurian Motor Terekam Video CCTV, Pelakunya Berjaket Seragam Ojol
Aksi pencurian ini terjadi pada hari Senin, (23/09/2019), sekitar jam 2 dini hari.
Nekadnya, pencuri ini melakukan aksinya di lokasi kejadian yang memiliki akses sempit.
Lokasinya berada di Cigondewah Kaler,Bandung Kulon, Bandung.
Dalam video terlihat pelaku mencuri terlebih dahulu Honda Beat dengan nomor polisi D 4340 ACL.
Karena lokasi dan aksesnya sempit, pencuri mendorong ke belakang motor.
Setelah itu, pencuri ini kembali lagi ke lokasi untuk mengambil Honda Beat dengan nomor polisi D 5584 AAN.
Tak hanya aksinya terekam kamera video CCTV, muka pelakuknya pun terlihat dengan jelas.
Video aksi pencurian ini diunggah di akun Instagram InfoBandungRaya dan telah ditonton hingga 186 ribu.
Dalam keterangan video unggahan ini menyebutkan jika ada yang mengenal pelaku atau mengetahui keberadaannya beserta motor yang dicuri, mohon segera dihentikan atau lapor ke kantor polisi terdekat.
Selain itu bisa menghubungi H. Asep di 087821008833.
Baca Juga: Lagi, Pencurian Motor Terekam Video CCTV, Muka Pelaku Terlihat Jelas
Aksinya pencuri ini mendapatkan perhatian dari netizen karena aksinya tenang dan tega.
Akun instagram @surti.hartini berujar, "Berani amat mencuri di area sesempit itu"
Sedangkan akun instagram @ivanuna_ menuliskan komentar, "Maling paling tenang".
Kejadian pencurian motor tak hanya sekali ini terjadi di Bandung.
Tiga pria spesialis pencurian motor di sejumlah daerah di Kota dan Kabupaten Bandung diciduk petugas Polsek Buah Batu, Kota Bandung pada Kamis (6/12).
Ketiga pria bernama Saeful Hidayat (20), Lukman Nulhakim (29) dan Asep (29).
"Mereka beraksi terakhir di Jalan Ibrahim Adji Kota Bandung. Ditangkap saat hendak beraksi," ujar Kapolsek Buah Batu, Kompol Ahmad Heryanto di Jalan Ciwastra Kota Bandung, Jumat (8/12/2018).
Ketiganya sejak setahun terakhir mengincar sepedamotor milik warga yang terparkir di halaman rumah.
Aksinya dilakukan pada pukul 01.00 - 04.00 WIB.
Keempatnya mempunyai peran masing-masing dalam beraksi.
Saeful Hidayat dan Lukman bertugas membawa motor, sementara Asep membantu dengan melihat keadaan sekitar lokasi.
Saeful sendiri sempat kabur ke perkampungan ke sebuah perumahan di Jalan Jatisari Kecamatan Buah Batu.
Dari keterangan Saeful yang ditangkap, polisi mengejar pelaku lainnya.
Belakangan diketahui, kedua pelaku lain kabur ke Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung.
Sementara itu, 10 unit motor hasil curian berhasil diamankan di Cicalengka, tepatnya di rumahAsep di Desa Warung Peuteuy. (*)