Hughes menyatakan bahwa dia bertindak seperti anak lelaki kecil lainnya.Bibinya, yang telah membuat postingan pembaruan melalui halaman Facebook-nya adalah orang pertama yang memberi tahu orang-orang bahwa Casey telah ditemukan."Mukjizat bisa terjadi," katanya.
Meskipun semua orang lega bahwa Casey ditemukan, dia yakin akan menghadapi semacam konsekuensi atas tindakannya.
Tapi, alasannya untuk menghilang akan membuat hampir semua orang tersenyum.
Casey mengaku diselamatkan beruang selama tiga hari terakhir.Banyak orang yang skeptis dengan cerita Casey soal beruang.
Chris Lasher dari North Carolina Zoo bersama Inside Edition kemudian mencoba menginvestigasi kemungkinan pertolongan beruang pada bocah tiga tahun itu.
Menurut Chris Lasher, area ditemukannya Casey memang wilayah teritori beruang.
Jadi sangat mungkin jika beruang ada di area tersebut.
"Beruang memiliki naluri yang kuat. Sepertinya tidak mungkin berunag mengira anak manusia sebagai anak beruang," kata Chris Lasher.
Casey sendiri ketika diwawancarai Inside Edition mengaku tidak mendengar suara orang-orang yang tengah melakukan pencarian memanggil namanya.
"Aku cuma mau pulang," kata Casey.