Follow Us

Tak Diizinkan Gunakan Ambulan Puskesmas, Seorang Ayah Gendong Jenazah Anaknya yang Tewas Tenggelam

Agnes - Minggu, 25 Agustus 2019 | 14:00
Tak Diizinkan Gunakan Ambulan Puskesmas, Seorang Ayah Gendong Jenazah Anaknya yang Tewas Tenggelam
tangkapan layar youtube Yuni Rusmini

Tak Diizinkan Gunakan Ambulan Puskesmas, Seorang Ayah Gendong Jenazah Anaknya yang Tewas Tenggelam

WIKEN.ID - Peristiwa memilukan terjadi di Kota Tangerang.

Seorang warga di Kampung Kelapa, Kelurahan Kelapa Indah, Kota Tangerang, terpaksa menggotong mayat anaknya.

Hal ini ia lakukan setelah ambulan Puskesmas Cikokol menolak mengantarkannya dan jenazah sang anak ke rumah duka.

Kejadian ini sempat diunggah oleh akun Facebook Yuni Rusmini.

Dalam video yang diunggah Yuni Rusmini, terlihat seorang pria yang menggendong jenazah anaknya yang sudah terbujur kaku ditutupi dengan kain.

Baca Juga: Tak Rela Anak Gadisnya Kawin Lari dengan Pria Beda Kasta, Seorang Ayah Sewa Pembunuh Bayaran 2,1 Miliar Untuk Habisi Nyawa Menantunya

Ia juga harus melintasi jembatan penyebrangan sebelum naik mobil yang akan membawanya dan jenazah putranya.

Dalam keterangan juga disebutkan bahwa putranya bernama Muhammad Husen berusia 8 tahun dan merupakan korban tenggelam di Sungai Cisadane.

Bocah laki-laki malang itu akhirnya ditolong dan langsung dibawa ke Puskesmas Cikokol oleh warga demi mendapatkan pertolongan medis.

Namun naas, nyawa bocah laki-laki berusia 8 tahun itu tak tertolong sesampainya di Puskesmas Cikokol.

Petugas puskesmas menyatakan Husen telah meninggal dunia akibat terlalu banyak menelan air.

Source : Facebook

Editor : Agnes

Latest