Follow Us

Terpopuler, Video Kisah Inspiratif Anggota Paskibraka Hingga Penangkapan Ular Sanca di Pemukiman

Alfa - Jumat, 26 Juli 2019 | 17:30
Video penangkapan ular sanca oleh warga di Rawa Binong, Lubang Buaya Jakarta Timur, Rabu (24/7/2019)
IG : Jakarta.terkini

Video penangkapan ular sanca oleh warga di Rawa Binong, Lubang Buaya Jakarta Timur, Rabu (24/7/2019)

WIKEN.ID - Sebuah video kisah inspiratif menjadi berita terpopuler di WIKEN.ID.

Video ini menceritakan gadis asal Tulungagung yang berhasil menjadi salah satu anggota pasukan pengibar bendera pusaka atau Paskibraka.

Selain itu, video penangkapan ular sanca di pemukiman dan nasib bocah cilik yang menjadikan pemakaman sebagai trek motorcros menjadi berita video terpopuler di WIKEN.ID.

Inilah rangkuman berita terpopuler.

Baca Juga: Video Terpopuler, Rumah Eyang Subur yang Nyaris Menikahi Istri Adi Bing Slamet Hingga Pelajar yang Terkena Penyakit Mengerikan Usai Makan Mie Instan Setiap Hari

1. Video kisah inspiratif Anggota Paskibraka yang Orang Tuanya Jadi TKI

Kisah inspiratif ini menceritakan saat seorang siswi berusia 16 tahun yang berasal dari Tulungagung, Jawa Timur menjadi anggota Paskibraka yang berjumlah 68 orang.

Ia adalah salah dua anggota paskibraka yang di ambil dari setiap provinsi.

Untuk menjadi anggota Paskibraka tingkat Nasional, para pendaftar harus melewati seleksi yang cukup ketat seperti seleksi pengetahuan, seleksi kesehatan, dan tes kebohongan.

Dhea Lukita Andriana, siswi SMA Negeri 1 Ngunut, Tulungagung terpilih sebagai anggota Paskibraka di Istana Negara, di upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74, tahun 2019 ini.

"Sebelumnya tidak mengira bakal terpilih, kebanggan bagi saya, karena membawa nama baik sekolah, Kabupaten Tulungagung, dan Provinsi Jawa Timur," ungkap Dhea, dilansir dari laman Kompas.com.

Editor : Alfa

Latest