WIKEN.ID - Untuk menghindari hukuman karena melanggar aturan lalu lintas, pengemudi mobil ini sampai lakukan hal layaknya anak kecil, tak hanya itu kelakuannya pun terekam video.
Dulu pernah dihebohkan dengan video pemuda menghacurkan Honda Scoopy didepan Polisi karena tak mau ditilang, bahkan kekasihnya hampir saja terkena motor yang ia banting.
Sekarang lain lagi ulah seorang pria tua yang menolak ditilang oleh Polisi, bahkan aksi memalukannya ini juga terekam video.
Dalamvideo tersebut memperlihatkan seorang pria tua menangis dan berguling-guling di aspal saat ditilang polisi.
Kejadian ini terjadi di Sulawesi Utara dan viral melalui Instagram pada Rabu (8/5/2019).
Dalam video tersebut memperlihatkan seorang pria tengah menangis sampai tiduran di jalan.
Di sampingnya terdapat sejumlah orang berpakaian seragam dinas polisi dan polisi lalu lintas.
Video itu dibagikan oleh akun Instagram @soalmanado, Rabu (8/5/2019), sekitar pukul 12.00 WITA.
Akun Instagram soalmanado itu mengunggah dua video beserta keterangannya.
Baca Juga: Video Bapak-bapak Ngambek dan Ngamuk Hingga Buka Baju Karena Ditilang, Polisi Malah Lakukan Hal Ini!
Dari keterangan yang ditulis oleh akun soalmanado, diketahui lokasi video ini terjadi di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).