WIKEN.ID - Aksi kejahatan dengan menyamar sebagai driver ojek online kembali beraksi dan terekam dalam video.
Dalam video yang diunggah di akun Instagram @dramaojol.id, terlihat pria berjaket ojek online merampas ponsel yang sedang dipakai anak kecil.
Berdasarkan rangkuman informasi, perampasan ponsel yang terekam dalam video terjadi di di Cengkareng, Jakarta Barat.
Video viral yang diunggah pada hari Senin (17/6/2019), memperlihatkan saat anak kecil sedang buang air kecil di depan rumahnya.
Baca Juga: Tabrakan Karambol, Terekam Video Saat Bus Menghantam 2 Truk BBM di Turunan Terjal
Sambil buang air, tangannya memegang ponsel berwarna putih.
Tiba-tiba, seseorang pria pengendara motor putih dan memakai jaket ojek online langsung merampas ponsel yang sedang dipegang anak kecil tersebut.
Setelah mendapatkan pelaku berjaket ojol pun langsung melarikan diri dengan motornya.
Dengan rekaman video ini, tercatat pula nomor polisi motor yang digunakan pelaku.
Baca Juga: Video Kronologi Driver Ojol Antarkan Paspampres di Tengah Demo 22 Mei Hingga Hampir Dikira Teroris
“Oknum pengemudi Grab merampas handphone seorang anak pagi hari kemarin, sekitar pukul 06:57. Pengemudi Grab berpelat nomor B 4979 BPF. Belum ada keterangan lebih lanjut terhadap pelaku oknum Grab. Lokasi di Cengkareng, Jakarta Barat,” tulis akun instagram @dramaojol.id