WIKEN.ID -Ada sebuah kafe di Bangkok, Thailand, tempat 12 anjing jenis Corgi yang menggemaskan bergegas menemui pelanggan begitu mereka membuka pintu.
Kafe ini dinamakanCorgi In The Garden dan tempatnya lucu seperti namanya.
Kafe ini dengan cepat menjadi sangat populer di kalangan wisatawan dan penduduk setempat.
Ituseharusnya tidak mengejutkan karena Thailand sendiri telah melihat lonjakan besar dalam popularitas anjing-anjing berkaki gemuk ini.
Tanchanok Kanawaong, pemilik kafe, adalah penggemar beratanjing Corgi.
Ia sangat menyukai anjing jenis ini karena menyenangkan dan lucu.
"Saya suka anjing besar dan dulu punya 10 Siberia Huskies dan Golden Retriver pada saat bersamaan," kata Kanawaong kepada Bored Panda .
"Ketika mereka menjadi tua dan meninggal, saya mencari anjing dengan karakteristik yang sama, hanya berukuran lebih kecil dan memutuskan untuk mendapatkan bayi Corgi," lanjutnya.
Baca Juga : Berukuran Sebesar Anjing Bulldog, Pria Ini Pamerkan Kodok Raksasa Tangkapannya yang Berbobot 13 Kilogram
Kemudian, wanita itu mendapatkan lebih banyak Corgi hingga berjumlah lima.
Dan setelah beberapa dari mereka memiliki bayi, Kanawaong akhirnya memiliki 12 Corgi secara total.