Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Seharga Rp 14 Juta, Sayap Ayam Goreng Ini Dilapisi Emas 24 Karat

Hikmah - Minggu, 05 Mei 2019 | 18:00
Ayam goreng berlapis emas di restoran The Ainsworth
latestly

Ayam goreng berlapis emas di restoran The Ainsworth

WIKEN.ID - Beberapa waktu lalu, menu makanan yang dibuat oleh restoran The Ainsworth mendadak viral di media sosial.

Restoran yang berada di New York City, Amerika Serikat, ini menghadirkan menu sayap ayam goreng dengan bumbu yang berbeda.

Banyak yang sudah mengkreasikannya dengan diberi bumbu asam manis, keju, bahkan baru-baru ini ada yang mengkreasikan bumbu ayam goreng dengan coklat.

Namun, berbeda dengan menu yang hadir di restoran The Ainsworth ini.

Baca Juga : Walaupun Segar, Mengkonsumsi Minuman Ini Saat Sahur Ternyata Bisa Sebabkan Dehidrasi Seharian di Bulan Puasa Lho!

Bekerja sama dengan seorang sosialita dan bintang TV Jonathan Cheban, restoran ini menghadirkan menu sayap ayam goreng yang dbaluri saus bumbu emas.

Makanan tersebut diberi nama 'The Foodgod 24k Gold Buffalo Wings'.

"Kamera saya bahkan gemetar, ini sangat terang. "Ini tidak bisa dipercaya," kata Cheban.Namun ternyata bumbu saus tersebut tidak benar-benar terbuat dari emas.

Baca Juga : Geram Permohonan AJB Rumahnya Tak Kunjung Usai, Pria Ini Nekat Bakar Kantor Desa Sambil 'Live' FacebookAwalnya, sayap ayam segar ini harus direndam dengan coconut butter, gold butter, chipotle, dan madu selama 24 jam.

Setelah digoreng, sayap ayam kemudian ditaburi serpihan emas 24 karat asli.

Namun, untuk bisa menikmatinya kamu harus merogoh kocek cukup dalam, Wikeners.

Editor : Wiken

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x