Follow Us

Berlayar 30 Hari dari Laut Merah Hingga Hongkong, Pelaut Ini Tunjukkan Kemegahan Alam Semesta Lewat Video Time Lapse

Pipit - Rabu, 01 Mei 2019 | 12:30
Berlayar 30 Hari dari Laut Merah Hingga Hongkong, Pelaut Ini Tunjukkan Kemegahan Alam Semesta Lewat Video Time Lapse

Rute perjalanan kapal ini mencakup Laut Merah, Teluk Aden, Samudera Hindia, Kolombo (Sri Lanka), Selat Malaka, Singapura, Laut China Selatan, dan Hongkong.

Sementara kamera yang digunakan adalah Nikon D750 dan Rokinon 12mm f/2.8.

Kamera ini diletakkan di bagian tengah kapal menghadap haluan, dengan menyertakan sedikit dari berbagai peti kemas yang diangkut.

Keseluruhan 80 ribu foto perjalanan kapal ini pun 'dipadatkan' menjadi video yang durasinya hanya 10 menit.

Ada alasan Jeff HK membuat dan mengunggah video ini.

Baca Juga : Terpopuler, Model Meninggal di Catwalk karena Terlilit Tali Sepatu Hingga Kuli Salak yang Berhasil Jadi Anggota DPRD

Baca Juga : Ngakak! Saking Semangatnya saat Lomba Estafet, Bocah SD Ini Malah Lari Berlawanan Arah

Menurutnya, "Berlayar di samudera terbuka merupakan satu pengalaman dan sensasi yang unik untuk menyadari betapa kecilnya kita di dunia yang indah ini."

"Saya berharap untuk mengabadikan dan membagikannya agar bisa dilihat semua orang."

Jeff HK menambahkan "(Dalam perjalanan) kita mengejar cakrawala tak berujung, menyaksikan cuaca yang terus berubah, dan menikmati pemandangan bintang dan galaksi di langit malam yang cerah."

Dalam video selang waktu ini, ada banyak hal yang dialami dan disaksikan sepanjang perjalanan.

Mulai dari penampakan Milky Way, melihat Bintang Sirius (atau Planet Jupiter, menurut komentar sejumlah netizen yang melihat video), pemandangan matahari terbit, badai, hingga melihat Ursa Major.

Editor : Wiken

Latest