Follow Us

Awalnya Tanggapi Permintaan Mahasiswa, Rektor UNY Benar-benar Wujudkan Konser dengan Tiket Pakai IPK

Rebi - Sabtu, 20 April 2019 | 14:30
Awalnya Tanggapi Permintaan Mahasiswa, Rektor UNY Benar-benar Wujudkan Konser dengan Tiket Pake IPK
Kolase WIKEN.ID/Intsagram Sutrisna Wibawa

Awalnya Tanggapi Permintaan Mahasiswa, Rektor UNY Benar-benar Wujudkan Konser dengan Tiket Pake IPK

WIKEN.ID - Membayar tiket menonton konser dengan sejumlah uang tentu sudah jadi hal yang biasa, tetapi bagaimana jika tiket menonton konser itu harus dibayar sesuai dengan nominal Indeks Prestasi Kumulatif atau IPK?

Inilah yang dilakukan pada konser Dies Natalis ke-55 Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Alih-alih membayar tiket dengan sejumlah uang, konser ini justru menjadikan IPK mahasiswa sebagai tiketnya. Unik, bukan?

Hal tersebut disampaikan rektor UNY, Sutrisna Wibawa melalui unggahan foto di Instagram-nya @sutrisna.wibawa pada Selasa (2/4/2019) malam.

Unggahan tersebut menampilkan foto dirinya yang tengah berdiri bersama Wakil Rektor III UNY dan Direktur Utama Bank Pembangunan Daerah DIY.

"Saya didampingi WR 3 dan Dirut BPD DIY serta para direktur, tadi berrembuk.... akhirnya karena respon dari para netizen yang luar biasa. Alhamdulillah konser musik dalam rangka Dies natalis UNY jadi digelar!" tulis Sutrisna Wibawa dalam keterangan foto.

Baca Juga : Sedih Lihat Tunawisma Ambil Makanan Sisa, Pemilik Restoran di India Sediakan Makanan di Kulkas yang Bebas Diambil

Menariknya, ia pun menegaskan bahwa IPK merupakan syarat utama untuk bisa menonton konser karena akan menentukan kelas tiket.

Wacana konser unik dengan tiket berdasarkan IPK ini berawal dari percakapan seorang mahasiswa Program Studi Bahasa Inggris, Clara Straordinara via direct message di Instagram dengan Sutrisna Wibawa.

Dalam percakapan tersebut, mahaswa semester 4 itu meminta Rektor UNY agar mengundang bintang tamu pada acara Dies Natalis UNY pada 21 Mei 2019.

Editor : Rebi

Baca Lainnya

Latest