Selain untuk mendapatkan jarak pandang yang luas, ternyata bentuk spion yang lebar juga memiliki tujuan lain.
Jika diperhatikan, bentuk spion memiliki lebar yang sejajar atau lebih lebar dibandingkan setang motor.
Hal ini dimaksudkan untuk menjadikan spion sebagai ukuran ketika pengendara hendak menyalip kendaraan di depannya.
Baca Juga : Bocah 6 Tahun Ini Tewas di Kolam Renang Akibat Sang Ibu Asyik Main HP, Begini Video Kronologinya!
"Spion bisa menjadi batas patokan kemudi. Bila spion motor tersebut menyenggol suatu obyek, itu artinya obyek tersebut sudah sangat dekat dengan posisi pinggir setang," kata Jusri.
Nah, jadi itulah sebabnya bentuk spion bawaan cukup lebar, tentunya sebagai alat keselamatan dalam berkendara ya, sob.
Nah, selain itu, ada beberapa cara mudah mengatur spion mobil.
Penasaran? Yuk, simak video lengkapnya di bawah ini!
(*)