Sudah Tahukah Kamu Jenis-jenis Jarak Lintasan Lomba Olahraga Lari?

Selasa, 03 Mei 2022 | 12:33
Pixabay

Olahraga lari.

WIKEN.ID -Lari cepat merupakan cara lari dalam menempuh jarak tertentu yang relatif pendek, dalam waktu singkat, dan dengan kecepatan yang maksimal, dari garis start sampai ke finish.

Umumnya lari cepat ini dilaksanakan dalam olahraga, baik untuk mengejar target waktu maupun mengejar kawan dan lawan dalam bertanding.

Lapangan tempat yang digunakan untuk lari dinamakan running track.

Dalam running track terdiri dari delapan lintasan.

Adapun ukuran lintasan lari memiliki lebar 1,22 meter.

Berdasarkan jarak yang diperlombakan nomor lari dibagi menjadi tiga yaitu lari jarak pendek, menengah, dan jauh.

Lari jarak pendek disebut juga sprint.

Lari jarak pendek menggunakan start jongkok.

Kemudian, lari jarak menengah sering disebut juga dengan istilah middle-distance running.

Jenis start yang digunakan untuk lari jarak menengah yaitu start berdiri.

Adapun lari jarak jauh disebut juga dengan istilah lari maraton.

Nomor lari maraton terdiri dari 5K, 10K, half marathon, dan full marathon.

Berikut nomor-nomor lari di dalam olahraga atletik berdasarkan jarak!

Baca Juga: Apakah Lari dan Jalan Cepat itu Sama? Berikut Perbedaannya

Lari jarak pendek

Seperti yang sudah dijelaskan sebalumnya, lari jarak pendek disebut juga sprint atau lari cepat.

Adapun pelari jarak pendek disebut juga dengan sprinter.

Apa saja lari sprint? Dalam perlombaan atletik, jarak yang digunakan dalam lomba lari jarak pendek adalah 100, 200, dan 400 meter.

Faktor utama yang menentukan lari jarak pendek adalah kecepatan.

Lari jarak menengah

Lari jarak menengah merupakan salah satu nomor lari dari cabang olahraga atletik kategori lari.

Perbedaan lari jarak pendek dengan lari jarak menengah terletak pada jaraknya.

Track lari jarak menengah lebih panjang.

Apa saja nomor lari jarak menengah?

Jarak yang ditempuh pada lari jarak menengah adalah 800 dan 1500 meter.

Untuk lari jarak 800 meter umumnya menggunakan start berdiri.

Faktor utama pemberi kontribusi terhadap lari jarak menengah adalah kecepatan berlari, pernapasan, daya tahan tubuh, langkah lari, dan gaya.

Baca Juga: Lebih Baik Mana Antara Lari dan Jalan Cepat dalam Membakar Kalori?

Lari jarak jauh

Lari jarak jauh disebut juga maraton.

Lari jarak jauh menggunakan start berdiri atau standing start.

Lari jarak jauh berapa meter? Jawabannya adalah sebagai berikut!

5000 meter

Para peserta berlari sebanyak 12,5 putaran di lintasan 400 meter.

10.000 meter

Pada nomor lari dengan jarak 10.000 meter, peserta bersaing dengan lebih dari 25 lap di lintasan 400 meter.

21.097,5 meter (half marathon)

Perlombaan half marathon digelar di jalan raya atau di luar stadion.

42.195 meter

Pada nomor lari jarak jauh atau maraton di ajang olimpiade, nomor lari yang ditempuh ialah 26 mil 385 yard atau 42.195 km dan dilakukan di luar stadion.(*)

Baca Juga: Lebih Baik Mana Antara Lari dan Jalan Cepat dalam Membakar Kalori?

Tag

Editor : Dewa

Sumber Kompas.com