Hobi Olahraga Bersepeda Mulai Ramai Sejak Pandemi, Kenali Apa Itu Road Bike, Mulai dari Kecepatan Hingga Jenis-jenisnya!

Jumat, 01 April 2022 | 09:33
Instagram

Sepeda road bike, pilihan bijak disaat musim bersepeda.

WIKEN.ID -Belakangan ini rupanya banyak orang yang hobi bersepeda

Semenjak pandemi covid-19, banyak orang yang menghabiskan waktunya dengan bersepeda.

Pasalnya bersepeda merupakan olahraga yang sangat baik untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran.

Secara umum, road bike adalah jenis sepeda untuk dikendarai di jalan aspal yang halus.

Baca Juga: Olahraga Berlari Bermanfaat Melatih Jantung dan Paru-paru, Begini Tips Lari Untuk Pemula Agar Tidak Kapok, Gimana Caranya?

Sepeda ini didesain untuk melaju di trek yang panjang dan butuh kecepatan.

Pesepeda road bike rata-rata dapat melaju dengan kecepatan 30-50 km/jam.

Bahkan untuk atlet, kecepatannya bisa mencapai 60 km/jam.

Road bike umumnya didesain dengan rangka yang ringan, dan memiliki ciri roda yang kecil dan halus.

Baca Juga: Olahraga Berlari Kini Kian Bergengsi, Berikut 6 Macam Kategori dalam Lomba Atletik Lari, Apa Saja?

Desain dasar road bike dengan rangka yang ringan dan ban tipis ini telah dikembangkan pada abad ke-19.

Komponennya telah mengalami perkembangan, namun bagian rangka dan roda masih dipertahankan.

Dilansir dari Kompas.tv, umumnya bagian-bagian yang menjadi ciri dari sepeda road bike di antaranya:

- Ban berukuran 700c dengan tapak kecil (23-25 mm).

- Frame/rangka yang rigid atau tidak punya pegas, dan terbuat dari bahan karbon maupun alumunium.

Baca Juga: Fotonya Berpelukan Bareng Ariel NOAH dan Luna Maya Viral, Aming Buka Suara Bongkar Kedekatan Keduanya: Lebih dari Soulmate..

- Memiliki variasi setang berupa dropbar atau bullhorn.

- Menggunakan sistem rem berupa rim brake atau cakram.

- Punya setelan gir depan dan belakang.

Road bike juga biasa disebut sebagai ‘sepeda balap’ karena peruntukannya untuk balap sepeda.

Meski begitu, sepeda balap sendiri ada banyak jenisnya, dan tidak semua bisa dipakai di jalan raya karena membutuhkan jalur khusus.

Baca Juga: Heboh Fotonya Bersama Ariel NOAH Sedang Berpelukan, Luna Maya Beberkan Hubungan Khusus dengan Vokalis: Dari Dulu Konsisten..

Jenis-jenis sepeda balap di antaranya:

1. Road Bike Endurance

Merupakan sepeda yang memiliki bobot ringan, sehingga cocok untuk jarak jauh.

Sepeda ini juga memiliki posisi berkendara lebih tegak.

2. Road Bike Time Trial/Triathlon

Sepeda road bike jenis ini memiliki rangka pipih agar aerodinamis.

Baca Juga: Sule Kini Didapuk Sebagai Komedian tersukses di Tanah Air, Segini Biaya Bulanan Untuk Memberi Makan Karyawan, Tembus Ratusan Juta!

Penggunaannya lebih ditujukan untuk kompetisi dan mengutamakan kecepatan, sehingga kurang tepat jadi pilihan untuk digunakan sehari-hari.

3. Road Bike Track

Ada pula jenis road bike track yang umumnya digunakan pada lintasan balap memutar (velodrome).

Sepeda ini didesain dengan single gearing dan memiliki gear fixed. (*)

Tag

Editor : Hafidh