Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kolaborasi Kedai Kopi Dengan susu plant-based Ciptakan 3 Menu Liburan Akhir Tahun

Alfa - Selasa, 13 Desember 2022 | 09:58
3 menu minuman kolaborasi Flash Coffee dan Oatside yang dibuamemakai susu oat

3 menu minuman kolaborasi Flash Coffee dan Oatside yang dibuamemakai susu oat

WIKEN.ID - Sebuah Jaringan kedai kopi yang bernama Flash Coffee, berkolaborasi dengan brand susu plant-based Oatside menciptakan menu enak dan sehat yang pas dinikmati sebagai teman liburan akhir tahun. Bertajuk Oatstanding Holiday .

Flash Coffee ada Hadir sejak tahun 2020 dan kini telah memiliki lebih dari 90 gerai tersebar di seluruh area Jabodetabek dan Bandung. Berbeda dengan kedai kopi grab and go lainnya, Flash Coffee menawarkan pengalaman menikmati kopi berkualitas premium dengan harga terjangkau. Selain di Indonesia, Flash Coffee saat ini beroperasi di Thailand, Singapore, Taiwan, Korea Selatan dan Hong Kong. Flash Coffee dimodali oleh Rocket Internet, Delivery Hero, White Star Capital, CX Ventures, Global Founders Capital dan Conny & Co, dan saat ini dalam proses menggalang dana Seri B.

Produk menu baru ini tersedia dari 12 Desember 2022 sampai 11 Januari 2023 dan bisa didapatkan melalui aplikasi delivery channel seperti AirAsia Food, GoFood, Grab Food, Shopee Food,.Ada 3 menu minuman kolaborasi Flash Coffee dan Oatside yang dibuamemakai susu oat, Menu pertama adalah chocomint shake with oatside yang merupakan paduan spesial susu cokelat Oatside dengan sirup mojito, remahan oreo dan whipped cream. Menu kedua adalah choco caramel latte withmoody shake with oatside yang merupakan espresso dicampur susu cokelat Oatside, sirup karamel dan whipped cream. Menu keiga adalah moody shake with oatside yang merupakan resep unik dari susu Cokelat Oatside dicampur matcha, sirup karamel dan whipped cream.

Susu oat terkenal sebagai susu plant-based atau berbasis tanaman, memiliki banyak manfaat baik yang bisa digunakan sebagai alternatif pengganti susu sapi. Manfaatnya antara lain: membantu menurunkan kolesterol, mengandung serat baik untuk pencernaan, dan juga bebas laktosa, kedelai dan kacang-kacangan, serta bisa jadi salah satu alternatif bagi vegan. Selain itu kandungan vitamin B dalam susu gandum dapat memperbaiki suasana hati dan mengatasi stress.

Khusus untuk pelanggan walk-in, Flash Coffee mempunyai kegiatan menarik selama kampanye berlangsung. Caranya cukup belanja minimal Rp65.000, pembeli berhak untuk menarik doorprize dari fishbowl yang berisi beragam hadiah seperti promo diskon dan produk snack Flash Coffee. Kegiatan berhadiah ini khusus terdapat di beberapa gerai pilihan seperti Apartemen Casablanca East Residence, Apartemen Aeropolis, Aurum Ampera, Bassura City, Belmont Residence, Bintara, Bintaro Kesehatan, Bintaro Sektor 9, dan Blok M Plaza.Oatside merupakan salah satu pionir susu plant based di Asia yang diproduksi di Indonesia dan telah diekspor ke 15 negara. Oatsidemenggunakan mata air alami di Bandung dan oat pilihan dari Australia untuk menghasilkan susu oat yang berkualitas dan bebas dari perisa, pengemulsi, pengawet, laktosa ataupun pewarna buatan sehingga baik untuk kesehatan jantung, mengurangi kolesterol, meningkatkan kekebalan tubuh, serta memiliki kandungan lemak jenuh yang rendah. Saat ini Oatsidw hadir dengan 3 varian rasa yaitu Barista Blend, Chocolate dan Chocolate Hazelnut yang nikmat untuk diminum langsung atau dipadukan dengan kopi.

Editor : Wiken

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x