Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Merawat Hewan Peliharaan, Kucing Ini Ternyata Tak Takut Air dan Jago Berenang Lho

Pipit - Jumat, 11 November 2022 | 15:05
Merawat Hewan Peliharaan, Kucing Ini Ternyata Tak Takut Air dan Jago Berenang Lho, Yuk Cari Tahu.

Merawat Hewan Peliharaan, Kucing Ini Ternyata Tak Takut Air dan Jago Berenang Lho, Yuk Cari Tahu.

WIKEN.ID - Bagi banyak orang saat merawat hewan peliharaan kucing memilih untuk tidak memandikan sang anabul.

Kucing memang dikenal sebagai hewan yang takut air sehingga tidak bisa berenang dan akan menghindari air seperti kolam, air keran, dan danau.

Namun ternyata hal tersebut tidak sepenuhnya benar.

Sebab ada ras kucing tertentu yang menyukai air dan bisa berenang lho.

Van Turki atau Turkish van adalah kucing putih elegan dengan tanda wajah merah dan ekor merah lebat.

Kucing asal Turki ini memiliki julukan "kucing renang."

Menurut legenda, Van Turki melompat dari Bahtera Nuh begitu banjir selesai dan berenang ke darat.

Ini adalah cerita lucu, tetapi Van Turki benar-benar muncul secara resmi pada 1955 saat dua turis pencinta kucing bertemu dengan beberapa kucing mirip Angora Turki yang berenang di Danau Van, Turki.

“Kucing-kucing ini tidak hanya bisa berenang, tapi tampak menikmati air,” tulis Gloria Stephens, juri semua ras berlisensi dan ahli genetika kucing, dalam buku Legacy of the Cat.

Menurut American Society for the Prevention of Cruelty to Animals (ASPCA) atau Masyarakat Amerika untuk Pencegahan Kekejaman terhadap Hewan, Van Turki akan berenang atau hanya berbaring di air—sesuatu paling tidak biasa untuk kucing.

Baca Juga: Ketuk Pintu Dulu Sebelum Masuk Ke Dalam Rumah, Lucunya Aksi Kucing Sopan Ini yang Viral Ini

Editor : Wiken

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x