"Jadi gue enggak mau hidup punya penyakit hati," kata Luna Maya dalam percakapannya dengan Daniel Mananta pada video di kanal YouTube Daniel Mananta Network berjudul "Luna Maya, tidak mau hidup dengan penyakit hati - Daniel Tetangga Kamu", seperti dikutip WIKEN.ID, Kamis (21/5/2020).
Luna Maya ingin menikmati hidupnya yang dijalani sehari-hari dengan penuh sukacita.
Namun, diakuinya, kerap kali mendapatkan omongan bahwa hidup bahagia dengan kepura-puraan.
"Orang bilang 'ah pura-pura bahagia', kalau di saat sekarang gue bilang 'oke gue happy', terus besok gue nangis? Ya mungkin juga," ujar Luna Maya.
Menurut Luna Maya, segala sesuatu yang berhak untuk menentukan kehendak ialah Tuhan itu sendiri.
Luna Maya mengaku kerap kali mendapatkan cacian atas kasus yang dulu sempat menimpanya.
Luna Maya mengucapkan seperti itu ketika berbicara mengenai pengalaman yang berharga yang dimilikinya kepada Daniel Mananta.
"Karena pengalaman gue tuh banyak, sampai akhirnya berapa tahun kemudian 'oh, ternyata bagus juga ya buat gue' Gitu," kata Luna.
Setelahnya, Luna Maya mengaku kebingungan dengan orang-orang yang tidak ingin tersandung masalah ketika menjalani kehidupan.
"Lu gimana caranya tahu ini salah, kalau lu enggak pernah salah? Kata benar itu kalau ada orang salah. Kata salah itu kalau ada orang benar," kata Luna Maya.