Follow Us

Jangan Asal Buang Masker untuk Cegah Covid-19, Ini Cara Memperlakukan Penutup Muka yang Telah Dipakai

Alfa - Minggu, 19 April 2020 | 18:40
Ilustrasi
Pixbay

Ilustrasi

Padahal, cara membuang masker merupakan hal penting.

dokter Yusuf Nugraha menyarankan agar masker bekas pakai sebaiknya dibuang secara terpisah ke dalam tempat sampah khusus barang beracun dan berbahaya (B3).

Hal termudah adalah membuang masker dengan dibungkus plastik terlebih dahulu atau bisa juga dilipat sehingga bagian dalam masker tertutup.

Tak ada yang salah dengan cara ini, yang terpenting adalah pemisahan sampahnya dan jangan dibakar.

Jika dibakar akan menyebabkan pencemaran.

Baca Juga: Wilayahnya Jadi Tempat Karantina Tenaga Medis Covid-19, Warga di Yogyakarta Beri Sambutan Hangat Sambil Bawa Poster: Kamu Pahlawan

Sementara itu, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penangan Covid-19 Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang juga Kepala Dinas Kesehatan Kepri Tjetjep Yudiana mengatakan, masker ini selain dapat membantu pencegahan penularan virus, namun juga dapat mencelakakan.

Hal ini karena masker merupakan barang pribadi yang jika tidak tepat dikelola bekas pakainya atau sampahnya, malah akan berdampak fatal bagi orang lain.

"Bayangkan saja, masker itu dipergunakan untuk menutupi mulut dan hidung, tentunya banyak virus yang tersimpan di masker tersebut. Jika sampahnya dibuang sembarang, hal inilah yang akan mengancam balik masyarakat lainnya. Tidak banyak masyarakat yang mengetahui hal ini, maka dari itu kita harus bijak dalam membuang barang bekas ini," kata Kepala Dinas Kesehatan Kepri Tjetjep Yudiana yang dikutip dari kompas.com.

Baca Juga: Martunis Putuskan Lelang Jersey Christiano Ronaldo untuk Bantu Korban Covid-19, Harga Tertinggi Capai Puluhan Juta

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penangan Covid-19 Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) berharap kepada masyarakat Kepri agar membuang sampah masker atau masker bekas pakai ditempat sampah atau jangan membuangnya sembarang.

Selain itu, masker yang dibuang diharapkan untuk disemprot disinfektan atau dengan hand sanitizer dan kemudian digunting.

Editor : Wiken

Latest