Follow Us

Tak Hanya Kucing, Hewan-hewan di Kebun Binatang Juga Idap Toksoplasma

Afkar Aristoteles Mukhaer - Rabu, 15 April 2020 | 12:45
Burung Pelikan Setia Ini Berusaha Bangkit Demi Menghidupkan Kembali Temannya yang Sudah Mati, Pengunjung Kebun Binatang Terkejut dan Sedih Melihat Pemandangan Memilukan Itu
Jam Press

Burung Pelikan Setia Ini Berusaha Bangkit Demi Menghidupkan Kembali Temannya yang Sudah Mati, Pengunjung Kebun Binatang Terkejut dan Sedih Melihat Pemandangan Memilukan Itu

WIKEN.ID - Penelitian yang dilakukan oleh Animal Health Department dari University of Cordoba menyatakan bahwa 42% dari 393 hewan yang terdiri dari 91 spesies berbeda di kebun binatang Spanyol memiliki antibodi Toxoplasma gondii. Artinya, pada suatu masa tertentu dalam siklus hidupnya, para hewan tersebut memiliki kontak dengan parasit ini.

T. gondii dapat menyebabkan penyakit toksoplasmosis yang bersifat zoonosis dan tersebar di seluruh dunia. Penyakit ini dianggap oleh banyak ahli hewan sebagai penyebab utama gangguan reproduksi pada berbagai spesies, termasuk manusia.

Meskipun kucing adalah inang definitif untuk parasit Toxoplasma gondii, penelitian baru-baru ini menemukan banyak kasus pada hewan di kebun binatang.

Menurut para peneliti, keberadaan penyakit ini memiliki arti penting dalam kesehatan hewan dan masyarakat. Selain berkaitan dengan gangguan reproduksi, infeksi parasit ini mengakibatkan perubahan dalam sistem saraf dan pernapasan.

Halaman selanjutnya>>>>>

Source : eurekalert

Editor : Wiken

Latest