Follow Us

Aksi Polisi Menertibkan Warga Saat Kondisi Lockdown Bikin Haru, Disuruh Pulang Malah Menangis

Hafidh - Minggu, 29 Maret 2020 | 11:30
Polisi saat menertibkan warga di tengah kondisi lockdown
Facebook/Polis Johor

Polisi saat menertibkan warga di tengah kondisi lockdown

Dalam unggahan tersebut, Polis Johor menuliskan kisah dua polisi lalu lintas dari Kepolisian Johor saat Patroli di Taman Tampoi Indah, Johor Baru, Malaysia.

Baca Juga: Seekor Kucing di Belgia Dilaporkan Menjadi Kasus Pertama yang Terinfeksi Corona

Ditengah melakukan tugasnya berpatroli, kedua polisi tersebut melihat pasangan suami istri bersama anak mereka di taman.

Kemudian, salah satu polisi tersebut menghampiri pasangan itu untuk meminta mereka kembali kerumah.

Ketika dihimbau untuk kembali kerumah, sang ibu tersebut justru menangis.

"Tetapi sang istri terus menangis dan mengatakan bahwa tidak ada uang dan tidak ada makanan di rumahnya," tulis Polis Johor.

Dalam foto yang dibagikan, terlihat sang ibu tersebut sedang memangku anaknya dengan raut muka yang sendu.

Baca Juga: Berhasil Sembuh dari Corona, Pria Asal China Ini Bagian Tips Terbebas dari Virus yang Sedang Meresahkan Dunia

Mendengar pengakuan ibu itu, polisi tersebut malah membawa mereka ke sebuah toko kelontong.

Tak disangka, dua polisi tersebut membeli sembako berupa telur, beras, dan beberapa bahan makanan pokok lainnya untuk keluarga itu.

Selesai dari toko kelontong, kemudian kedua polisi tersebut mengantarkan mereka kembali kerumah.

Source : TribunStyle.com

Editor : Wiken

Latest