Follow Us

Terpopuler, Cara Mendiang BJ Habibie Merayakan Ulang Tahun Pernikahan Saat Ainun Sakit Hingga Sindiran Syahrini ke Luna Maya

Alfa - Jumat, 13 September 2019 | 12:30
Mendiang pasangan BJ Habibie dengan Ainun.
Istimewa

Mendiang pasangan BJ Habibie dengan Ainun.

1. Cara Mendiang BJ Habibie Merayakan Ulang Tahun Pernikahan Bersama Ainun yang Saat Itu Sedang Sakit

BJ Habibie menikah dengan teman SMAnya, Ainun pada tanggal 12 Mei 1962 di Rangga Malela, Bandung.

Dari pernikahan tersebut, Habibie dan Ainun dikaruniai dua orang putra, yaitu Ilham Akbar Habibie dan Thareq Kemal Habibie, serta mendapatkan 6 orang cucu.

Salah satu momen ulang tahun pernikahan yang membuat hari itu adalah hari istmewa adalah saat ulang tahun pernikahan ke-48.

Saat itu, Ainun berada di rumah sakit Ludwig-Maximilians-Universität, Klinikum Grosshadern, München, Jerman karena sakit kanker ovarium.

Baca Juga: BJ Habibie Awalnya Tak Tertarik Ainun Saat SMA dan Akhirnya Takjub Kecantikannya Hingga Punya Sebutan Gula Jawa Jadi Gula Pasir

Saat itu, Ainun berada di rumah sakit Ludwig-Maximilians-Universität, Klinikum Grosshadern, München, Jerman.

Ia dirawat karena sakit kanker ovarium dan telah menjalani sembilan kali operasi.

"Ainun, tahukah hari ini hari apa?" Habibie bertanya dan Ainun pun mengangguk.

"Hari pernikahan kita selama enam windu atau 48 tahun," ujar Habibie.

Ainun kembali mengangguk sembari tersenyum dan memandang BJ Habibie dengan wajah cerah, tetapi aura sedihnya tetap tidak dapat disembunyikan.

Baca Juga: 6 Tahun Setelah Ditinggal Meninggal Istrinya, BJ Habibie Siapkan Liang Kubur Nomor 120 di TMP Kalibata dan Bersebelahan Dengan Pusara Ainun

Editor : Wiken

Latest