Kepalanya Nyangkut di Besi Selokan dan Badannya Menggantung, Rakun Malang Ini Akhirnya Berhasil Selamat Karena Ini

Minggu, 15 September 2019 | 09:00
John Moore

Kepalanya Nyangkut di Besi Selokan dan Badannya Menggantung, Rakun Malang Ini Akhirnya Berhasil Selamat Karena Ini

WIKEN.ID - Rakun adalah binatang yang tangguh. Makhluk ini berlarian di malam hari untuk mencari makan.

Cakar dan taring mereka membuat manusia takut mendekati hewan ini.

Untungnya, rakun cenderung menghindari manusia dan biasanya tampaknya tidak pernah bermasalah.

Namun, baru-baru ini vial seekor rakun malang yang terjebak di besi selokan di Newton, Massachusetts, Amerika Serikat, Kamis (1/8).

Entah apa penyebabnya, kepala rakun ini nyangkut di lobang besi selokan.

Hewan malang ini akhirnya hanya bisa tergantung lemas di selokan.

Baca Juga: Terjebak Kebakaran, Petugas Pemadam Kebakaran Sediakan Tangga untuk Selamatkan Rakun, Lihat Video Penyelamatannya!

Kemungkinan besar rakun ini tidak akan bisa bertahan tanpa seorang pun mengambil tindakan untuk menyelamatkannya.

Beruntung, ada warga yang melihat rakun ini kesulitan dan segera melakukan tindakan untuk menyelamatkannya.

Warga yang melihat rakun kesulitan itu merupakan seorang pesepeda bernama John Moore.

Menurut The Washington Post, ketimbang melanjutkan perjalanan, John Moore berusaha menyelamatkan rakun itu dengan melapor ke pusat perlindungan hewan dan pemadam kebakaran.

Tak lama setelah pesepeda itu melapor, Kapten Departemen Pemadam Kebakaran Newton mengumpulkan tim yang tepat untuk pekerjaan itu dan mengirim mereka ke lokasi rakun.

John Moore

Kepalanya Nyangkut di Besi Selokan dan Badannya Menggantung, Rakun Malang Ini Akhirnya Berhasil Selamat Karena Ini

Tim membawa alat dengan mereka yang dirancang khusus untuk melakukan pekerjaan itu.

John Moore mengunggah proses penyelamatan rakun malang itu di akun Twitter-nya @j3moore.

"@Newtonrescue1 @NewtonFireDept membantu menyelamatkan rakun malang yang saya perhatikan terjebak di perjalanan pagi saya. Sangat menyenangkan melihat begitu banyak pecinta binatang dalam grup."

Baca Juga: Tingkah Rakun Ini Tak Biasa Namun Bikin Gemas Warganet, Lihat Videonya Berenang Bersama Anjing!

"Semua orang bekerja keras untuk membebaskan makhluk kecil itu," tulis John Moore.

Foto-foto yang diunggah John Moore di media sosial menunjukkan rakun yang tak berdaya menatap ke atas dari lobang besi selokan.

Cakar-cakar kecilnya mencengkeram lobang jeruji untuk bisa bertahan dalam posisi menggantung.

Sabun cuci piring kecil dan selang yang tidak akan menyemprotkan air terlalu keras adalah dua benda pertama yang mungkin dilakukan petugas pemadam kebakaran.

Tapi semuanya tidak berjalan sesuai keinginan tim. Kepala rakun itu masih tetap tersangkut lubang besi selokan.

Menurut petugas pemadam kebakaran, Michael Bianchi, mereka akhirnya memanggil Waltham Animal Control untuk membantu operasi.

John Moore

Kepalanya Nyangkut di Besi Selokan dan Badannya Menggantung, Rakun Malang Ini Akhirnya Berhasil Selamat Karena Ini

Baca Juga: Dikenal Sebagai Predator yang Ganas dalam Memangsa Hewan Lain, Seekor Singa Justru Lakukan Hal Ini Pada Bayi Kijang

Akhirnya seorang dokter hewan harus memberikan obat penenang kepada makhluk itu dan secara fisik menggerakkan kepalanya.

Mereka mendorong dengan lembut pada sudut yang tepat dan membebaskan rakun."Kami dapat menyelamatkan rakun remaja hari ini dengan bantuan dari Waltham Animal Control. Dia terjebak untuk sementara waktu, tetapi kami senang melaporkan bahwa dia bebas!" Newton Fire Department mengumumkan di Twitter. (*)

Editor : Rebi

Baca Lainnya