Follow Us

Inilah 3 Kelakuan yang Bisa Membuatmu Dibenci Kucingmu, Segera Hentikan

Agnes - Rabu, 16 November 2022 | 08:06
Ternyata kucing tidak boleh dibiarkan sendirian
https://www.maxpixel.net/photo-4130594

Ternyata kucing tidak boleh dibiarkan sendirian

2. Membiarkan Makanan Basi

Siapa saja tentunya tak suka dengan makanan basi, kucing juga demikian.

Saat makanan mulai basi dan membusuk, kucing akan membencinya dan cenderung menghindarinya.

Selain tidak enak, makanan basi juga dapat menyebabkan kucing sakit.

Bakteri yang bisa membuat kucing sakit adalah SSalmonella dan Staphylococcus yang dapat berkembang pada makanan yang dibiarkan basi.

Untuk mengatasi hal tersebut, Anda perlu memerahatikan tanggal kadaluarsa makanan kucing.

Jika kucing terlihat tidak menghabiskan makanannya, bisa jadi itu pertanda bahwa makanan tersebut sudah tidak layak dikonsumsi.

3. Memberi Kucing Obat

Kucing diketahui membenci obat-obatan.

Saat kucing sakit, pemilik kucing diharuskan memberikan sejumlah perawatan yang biasanya dilakukan dengan memberinya obat.

Saat itulah kucing biasanya akan melawan dan tak mau diberi obat.

Kucing juga dapat memuntahkan kembali obat yang telah ditelan atau bahkan membiarkannya di kerongkongan.

Untuk mengatasi hal tersebut, hadiah bagi kucing dapat dilakukan untuk memberinya motivasi loh.

Caranya adalah dengan memberinya camilan setelah minum obat.

Editor : Agnes

Baca Lainnya

Latest