Follow Us

Tetap Bisa Menikmati Keliling Tempat Wisata Murah di Solo Hanya dalam Sehari Saja!

tantri - Senin, 31 Oktober 2022 | 08:25
Wisata kuliner murah di Solo, salah satunya Tahok
Kompas.com/Inadha Rahma Nidya

Wisata kuliner murah di Solo, salah satunya Tahok

Masih dalam rangka liburan weekend di sekitar Pasar Gede Solo, masukkan Benteng Vastenburg ke dalam itinerary.

Hanya perlu jalan kaki kurang lebih 5-10 menit, kamu sudah sampai di benteng yang dibangun tahun 1745-an.

Tempat wisata di Solo ini buka setiap hari dengan tiket sekitar Rp 5.000-an per orang.

5. Keraton Surakarta Hadiningrat

Dari Benteng Vastenburg, jalan kaki kira-kira 10 menit untuk singgah ke Keraton Surakarta Hadiningrat.

Tiket masuk ke keraton sekitar Rp 10.000-an, ditambah Rp 3.500-an bila membawa kamera.

Bangunan bergaya arsitektur Eropa dan Jawa ini sudah berdiri sejak tahun 1744-an.

Di sini kamu dapat menyaksikan peninggalan keraton, mulai dari benda yang sehari-hari oleh keluarga keraton dipakai sampai replika pusaka keraton.

Keraton Surakarta Hadiningrat berada di Kelurahan Baluwarti, Kecamatan Pasar Kliwon.

Dapat kamu kunjungi tiap Senin-Kamis pukul 09.00-14.00 dan Sabtu-Minggu pukul 09.00-15.00.

(*)

Baca Juga: Wisata Murah di Solo, Sensasi Baru Keliling Kota Menggunakan Mobil Listrik ! Begini Cara Beli Hingga Rute Perjalanannya

Source : Kompas.com

Editor : Wiken

Baca Lainnya

Latest