Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Awalnya Hanya Iba, Wanita Ini Akhirnya Malah Jadi Lumpuh Usai Membawa Kucing Liar Bersamanya

Pipit - Selasa, 25 Oktober 2022 | 05:05
Gemma Birch hanya kembali ke dirinya yang normal setelah 14 bulan perawatan medis.
kolase Mirror.

Gemma Birch hanya kembali ke dirinya yang normal setelah 14 bulan perawatan medis.

“Ketika saya duduk, saya menyadari saya tidak bisa merasakan karpet di bawah kaki saya.”

“Saya mulai menggaruknya dan tidak merasakan apa-apa. Ada satu goresan di kaki saya dan berdarah, namun saya tidak merasakan apa-apa.”

Karena mengalami lumpuh dari pinggul hingga ke bawah, Gemma diberikan terapi imunoglobin , antibodi ke dalam darah untuk melawan infeksi, selama dua minggu untuk menghentikan GBS-nya semakin buruk.

Dia juga dipindahkan ke rumah sakit neurologi Walton Center, di mana dia tinggal selama tiga bulan.

Tapi di sana, dokter menemukan GBS telah merusak saraf di kaki Nona Birch dan menyebar ke seluruh tubuhnya.

Lalu Gemma kembali dipindahkan ke Rumah Sakit Rehabilitasi St Helen, di mana dia menghabiskan empat bulan mempelajari kembali cara berjalan dan menggunakan lengannya.

Setahun kemudian, barulah Gemma dapat berjalan mandiri setelah 14 bulan lamanya.

Hanya saja, dia masih belum bisa berdiri maksimal. Sebab, dia masih merasakan efek dari penyakitnya.

Akibat dari kejadian ini juga, Gemma juga berhenti berhubungan dengan kucing seumur hidupnya.

"Aku mencintai mereka, tapi aku tidak bisa menyentuh kucing liar sekarang,” tutup Gemma.

(*)

Editor : Wiken





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x