Follow Us

Acha Septriasa Hidup Andalkan 1 Ginjal, Dokter Larang Keras 5 Makanan Ini

Amel - Minggu, 07 Agustus 2022 | 07:31
Acha Septriasa
Instagram @septriasaacha

Acha Septriasa

Pada awalnya Acha sendiri tidak menyadari kalau dirinya hanya punya satu ginjal.

Apalagi selama itu, ia tidak pernah mengeluh ada rasa sakit di daerah tertentu pada tubuhnya.

Acha baru mengetahui hidup dengan satu ginjal ketika duduk dibangku SMA.

Waktu itu, ia sedang syuting film tiba-tiba jatuh pingsan.

Hal yang lebih mengejutkan, yakni kedua orang tua Acha Septriasa juga tak mengetahui kondisi putrinya itu.

Bersyukur kondisi Acha Septriasa hingga kini baik-baik saja, ia pun menerapkan gaya hidup sehat demi kesehatannya.

Pantangan Makan Pemilik Satu Ginjal

Ginjal adalah organ tubuh yang terletak di dekat bagian tengah punggung pada kedua sisi tulang belakang, tepat di bawah tulang rusuk bagian belakang.

Fungsi ginjal sangat penting dalam menjaga kelangsungan hidup.

Baca Juga: Bak Tabu Genderang Perang, Aurel Hermansyah Sengaja Putar Lagu Duet Anang dengan Wanita Lain, Arsy Pertanyakan Tingkah Ayah Kandungnya

Ginjal terdiri dari sepasang organ, yaitu ginjal kiri dan ginjal kanan. Tiap ginjal berukuran sekitar 10-12 cm atau sebesar kepalan tangan, dan mengandung sekitar satu juta nefron, yaitu saringan darah yang sangat kecil. Terdapat berbagai fungsi ginjal yang memiliki peranan penting bagi kesehatan tubuh.

Ginjal bertugas menyaring darah, membuang limbah melalui urine, memproduksi hormon, menyeimbangkan mineral, dan menjaga keseimbangan cairan. Ketika organ ini terganggu, masalah kesehatan bisa muncul, dikutip dari GridHealth dengan judul 'Makanan yang Amat Perlu Dihindari Penderita Gangguan Ginjal'

Editor : Wiken

Latest