Follow Us

Tak Sekedar Candaan Semata, IntipFakta Menarik Mengenai Kucing Suka Bermain atau Bersembunyi di Dalam Kardus

tantri - Sabtu, 21 Mei 2022 | 07:31
Ilustrasi kucing bersembunyi di kardus
PIXABAY/kaylaflam

Ilustrasi kucing bersembunyi di kardus

Ini sangat ideal untuk kucing karena reaksi mereka terhadap situasi stres memang seringkali lari dan bersembunyi.

Keamanan ruang pribadi yang tertutup ini jadi jawaban mengapa kucing menyukai kotak kardus.

Lucunya lagi, kadang ketika ia melihat ada yang lewat seperti hewan kecil atau mainan nya, kucing akan keluar dari kotak untuk mengejarnya, kemudian kembali melompat ke dalam kotak.

Selain itu, seekor kucing dapat tidur hingga 18 jam per hari, sehingga mereka memerlukan tempat yang nyaman untuk beristirahat.

Kardus menawarkan kehangatan dan perlindungan, terutama bagi kucing jalanan.

Di dalamnya, mereka akan terhindar dari angin malam dan ancaman predator.

Tekstur Kardus yang Disukai Kucing

Alasan lain mengapa kucing sangat menyukai kotak kardus adalah teksturnya.

Tekstur karton atau kardus adalah tekstur yang sempuran untuk kucing.

Ini karena kucing bisa menggigit dan mencakar kardus dan karton itu untuk dijadikan mainan.

Tentu kalian pernah melihat, hewan kesayangan kita ini menggigit, mengunyah, hingga mencabik-cabik kardus yang ada di sekitarnya.

Bagi kucing, kotak kardus yang sudah lapuk dan lama, bisa menjadi mainan yang sangat menyenangkan selama berhari-hari, lo.

Source : Bobo.grid.id

Editor : Wiken

Baca Lainnya

Latest