Paranormal Kejawen Mbak You Meninggal Dunia, Denny Darko Bongkar Sifat Asli Sang Peramal yang Kerap Bikin Kontroversi!
WIKEN.ID -Kepergian paranormal kejawen Mbak You memang mengejutkan banyak pihak.
Mbak You meninggal saat ditangani di rumah sakit pada Kamis (1/7/2021) siang.
Kabarnya, sebelum meninggal dunia, Mbak You diketahui pingsan saat masih berada di rumah.
Sebelum menghembuskan napas terakhirnya, Mbak You sempat dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Hanya saja, setelah satu jam mendapatkan penanganan medis, Mbak You tertolong.
Hingga kini masih belum diketahui secara pasti penyebab Mbak You meninggal dunia.
Sontak saja kepergian sang paranormal langsung mengejutkan banyak orang.
Baru-baru ini, Denny Darko membongkar sifat asli Mbak You.
Hal diungkapkan ke dalam kanal YouTube pribadinya, Kamis (1/7/2021).
Usai mendengar kabar Mbak You meninggal dunia, Denny Darko langsung membuat sebuah video yang memebicarakan mengenai sosok sang peramal kondang.
Denny Darko pun langsung membongkar sifat asli Mbak You.
Menurutnya, Mbak You merupakan sosok yang baik dan dermawan.
Hal itu dikarenakan Denny Darko melihat secara langsung Mbak You kerap memberikan sumbangan.
"Saya bersaksi bahwa Mbak You merupakan sosok yang baik," ungkap Denny Darko.
"Dia adalah orang yang dermawan. Karena saya melihat langsung beliau (Mbak You) suka menyumbang juga" sambungnya.
Tak hanya itu, Denny Darko kembali menuturkan apabila Mbak You mempunyai sifat lembut meski ramalannya kerap menimbulkan kontroversi.
Bahkan, Mbak You juga memiliki sifat yang peduli terhadap sesama manusia.
Denny Darko pun mengaku tak bisa menyebutkan sifat-sifat asli Mbak You karena begitu banyak kebaikan dari sang paranormal kondang itu.
"Beliau pekerja keras walaupun ramalannya mungkin kontroversial kalau ngomong ceplas-ceplos seperti itu. Tapi dia berhati sangat lembut," tutur Denny Darko.
"Bahkan beliau ini sangat peduli dengan perasaan dan apa yang terjadi dengan orang lain," lanjutnya.
"Dia juga. Saya nggak bisa karena begitu banyak kebaikan dari Mbak You walaupun orang-orang mungkin melihat Mbak You sebagai orang yang kontroversial," pungkasnya. (*)