"Ya bunda juga jangan ikutan, kalau main game seperti itu. Harus nyontohin yang baik," tegas Sule.
"Gak boleh itu kayak gitu. Gimana dia mau nurut coba kalau kayak begitu?" tegas Sule.
"Bukannya kayak gitu," timpal Nathalie Holscher.
Meski begitu, diakui Sule, ia juga sudah berkali-kali menasihati Rizwan agar jangan terus-terusan main game sampai lupa waktu tidur.
"Njan tuh tiap malam main game. Aku kasih tahu dia jangan main game, jawabannya iya iya, tapi masih bangun main game lagi," aku Sule.
"Kenapa gak pada nurut sama ayah?" tanyanya.
Lantas, Sule pun meminta kepada kedua anaknya untuk berjanji di depan Nathalie Holscher.
"Janji dulu sama bunda, jangan main game," tegas Nathalie Holscher.
"Iya janji," jawab Ferdi dan Rizwan.
"Tidur jam?" tanya Nathalie Holscher.
"Tidur jam 10," pungkas Rizwan dan Ferdi. (*)