"Kami menerima pesanan dari 100 negara untuk perangkat medis kami dalam rangka memerangi epidemi," ungkap pihak Mindray.
Pesanan tersebut diterima Mindray untuk hampir 10.000 set peralatan medis.
Diketahui, perusahaan besutan Li Xiting, Mindray Medical International Limited berdiri pada tahun 1991.
Li telah menjadi warga negara Singapura sejak 2018 lalu dan akhirnya didapuk menjadi orang terkaya di negara tersebut.
Kekayaannya melejit setelah sukses dengan bisnisnya menjual peralatan medis di tengah pandemi, termasuk ventilator.
Ventilator sangat dibutuhkan oleh pasien corona, karena alat tersebut sangan membantu pasien untuk bernapas.
Alat tersebut membantu paru-paru tetap mengembang sehingga kantung udara di dalamnya tidak mengempis. (*)